Wisata Ke Air Terjun Jumog Karanganyar

Mengisi liburan akhir pekan ini, saya bersama tiga orang teman saya berangkat ke Kebun Teh Kemuning di Karanganyar. Setelah berbekal persiapan dan juga mempelajari rute perjalanan menggunakan Google Maps, kami pun berangkat ke sana. Perjalanan dimulai dari Jogja, tepat pukul 08.45 WIB.

Air terjun Jumog
Salah satu pemandangan di air terjun Jumog
Jarak Jogja-Karanganyar kurang lebih 96 km. Kami akhirnya tiba di Karanganyar pukul 11.15 WIB, karena sempat kesasar beberapa kali dan juga kemacetan di lalu lintas sepanjang jalan Solo-Surabaya.


 Air terjun Jumog
Keindahan air terjun Jumog
Wisata  Air terjun Jumog
Aliran air terjun Jumog yang masih terjaga
Namun keletihan kami selama perjalanan terbayar tuntas ketika kami tiba di sana. Setelah puas menikmati keindahan panorama kebun teh Kemuning, kami kemudian melanjukan wisata ke air terjun Jumog yang terletak di Desa Berjo, kecamatan Ngargoyoso, kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah.

Wisata air terjun di Karanganyar
Tangga untuk turun ke air terjun Jumog
 Air terjun Jumog Karanganyar
Menikmati keindahan air terjun Jumog
 Air terjun Jumog Karanganyar
Air terjun Jumog yang indah

Untuk masuk ke sini, cukup membayar Rp 3000/orang dan biaya parkir kendaraan roda dua Rp 2000/motor. Setelah menuruni beberapa anak tangga, maka kita dapat menyaksikan langsung keindahan air terjun ini dan juga suasana yang masih sangat asri. Di sini hawa udaranya sangat dingin, airnya juga masih jernih dan terdapat pula fasilitas kolam renang, warung makan, flying box dan arena bermain anak-anak.

 Air terjun Jumog Karanganyar
salah satu aliran di air terjun Jumog

Air terjun Jumog sendiri memiliki tinggi sekitar 30 meter dan berada di bawah lereng Gunung Lawu. Air terjun ini bersebelahan pula dengan Candi Sukuh yang berjarak sekitar 500 meter. Kawasan wisata ini dibangun oleh masyarakat sekitar dan dikelola bersama hingga kini. Masyarakat menyebut tempat ini sebagai The Lost Paradise atau surga yang hilang.

Bila sobat ingin bertanya mengenai air terjun ini, silahkan tinggalkan komentar sobat !!!

                                                                     * * * * * * * *

0 Response to "Wisata Ke Air Terjun Jumog Karanganyar"

Posting Komentar